Minggu, 26 November 2017

REVIEW ASUS UX410UQ


Review ASUS ZenBook UX410UQ

Menurut saya ini laptop high end karena dari harganya juga cukup mahal, tapi ingat seperti kata pepatah "Ada Harga Ada Rupa" mungkin ini yang dimaksud dengan kata-kata pepatah tersebut. Ayo langsung liat reviewnya saja kalau begitu

Laptop Asus Zenbook UX410UQ mereupakan laptop yang beroperasi dengan system windows 10 karena semua laptop jaman now juga sudah menggunakan windows 10 jadi wajar saja dan intel core nya ini merupakan Intel Core i7 generasi ke-7 Kaby Lake ini merupakan penerus dari laptop Asus yang sebelumnya yaitu UX310. setelah itu layar mungkin layar juga penting kalau anda ingin membeli laptop, laptop ini memiliki layar berukuran 14 inch, ingat ada tapi nya laptop Asus UX410 ini memang berukuran 14 inci tapi bisa serupa dengan laptop yang berukuran 13 inci.

kita kembali ke intel nya ya intel ini merupakan Core i7-7500U yang mempunyai kecepatan 3,50 GHz, jadi sangat berbeda dengan seri Asus yang sebelumnya dan Laptop ini juga didukung dengan Nvidia GeForce 940MX dengan GDDR3 VRAM 2GB. hehe kece juga ya.

mungkin tidak hanya itu saja untuk RAM laptop ini menggunakan RAM DDR4 2133MHz pastinya branded-brended lain masih menggunakan DDR3 (owalah jaman now masih DDR3?). layar LED 14 inch ini memiliki rasio 16:9, pastinya dengan resolusi FULLHD 1920x1080. owh iya layar laptop ini dilengkapi dengan panel anti-glare yang berfungsi unutk mengurangi pantulan cahaya. 

tebal dari laptop ini adalah 1,895 cm dengan beratnya kurang dari 1,4kg wih kaga perlu lagi bawa laptop berat-berat kalau ke kampus atau ke tempat kerja, mungkin hanya produk asus la yang pertama kali membuat laptop dengan berat dengan ketipisan seperti ini. 

untuk penyimpan atau Harddisk ini berkapasitas 1TB untuk jenis Harddisk nya saya kurang tau tapi saya dengar kabar Harddisk laptop ini menggunakan SATA dan Harddisk ini di kombinasikan dengan 128 GB solid state disc atau SSD. menyimpan dokumen, video, ataupun gambar bisa lebih cepat 15x dengan adanya SSD ini



untuk bagian Touchpad disediakan lapisan kaca yang bertujuan untuk membuat pengguna lebih nyaman saat memakainya. jadi kalau mau dibilang hampir sama dengan smartphone yang kita pakai sekarang lebih smoth dan nyaman saat kita sentuh. untuk keyboard dilengkapi dengan backlit keyboard agak pengguna lebih nyaman saat menggunakan keyboard ini. travel distance tombolnya mencapai 1,6mm atau hampir 3x lebih jauh dibandingan dengan notebook yg lain. Ux410UQ ini dilengkapi dengan illuminated chiclet keyboard yang berguna apabila ditempat gelap tombol-tombol pada keyboard memiliki pencahayaan tersendiri.


untuk harganya disudah diberitahukan bawha ini merupakan laptop high end dan sangat di recommended untuk anak-anak disain atau juga untuk anak ZenCreator. kalau saya ya gan mau sih diberi laptop kek gini laptop saya aja yang harga 6jt bisa awet sudah 5tahun batterai tidak bocor padahal dipake terus untuk ngedesain, gaming dan browsing lainnya, nah harga 6jt aja awet gimana dengan harga 15jt mngkin bisa sampe punya cucu hehe. disisi lain yaitu notebook ini sangat ringan dan speksifikasi nya sangat bagus.


Speksifikasi

CPU Intel® Core i7 7500U Prosesor up to 3,5GHz
OS Windows 10
Memory RAM 16GB DDR4 2133 MHz
storage 1TB HDD, 128 GB SSD
Display 14" FULLHD (1920x1080) IPS 178°, Anti-Gladre with 72% NTSC
Graphics NVIDIA GeFORCE 940MX 2GB GDDR3 VRAM
Weight 1,4kg
Harga Rp 15.799.000
Garansi 2 Tahun Garansi Global

Sekian dan terima kasih mungkin hanya itu saja review dari saya tentang ASUS UX410UQ 

SEE YOU😘